puisi


Nasehat Untuk Teman
Karya : Gopal Adya Ariska
                                                                         
Ketika kamu berjalan
Berjalanlah
Bersama orang-orang beriman
Aku senang

Hei sahabat
Aku tidak mau melihat
Kamu Masuk kedalam jalan yang salah
Aku sedih

Ketika engkau tersesat
Jangan takut kembali kebelakang
Carilah pencerahan
Jikalau kegelapan menemuimu
                                               
Genggam dunia
Dengan kepalan tanganmu
Daki semua gunung dengan lututmu
Tidak ada gunung yang tinggi dari lututmu

Kalau kamu menyerah
Malaikat ikut menyerah
Malaikat ikut terserah
Malaikat akan jauh darimu

Binatang tau cara mencari makan
Binatang tau cara setia
Binatang juga tau cara bercinta
Apa kamu mau kalah dengan binatang?

Kamu bukan binatang
Kamu manusia
Bisa berpikir lebih
Bisa melakukan lebih

Buku punya pena untuk mengisinya
Bumi punya matahari untuk meneranginya
Badan punya jantung untuk memompa darah
Kamu punya otak untuk berpikir

Hidup selalulah bersemangat
Walaupun kehidupan di dunia
Yang engkau hadapi
Tidak selalu baik adanya                                                               

Senyumanmu kawan
Mutiara bagi hatiku
Sedihmu kawan
Racun bagi hatiku

Temukan jodohmu
Yang memang kamu cintai
Bukan kamu yang tersakiti
Tapi kamu yang selalu disayangi

Awali hidupmu dengan mimpi
Bukan mimpi ditidurmu yang dimaksud
impian dan harapan yang dimaksud
tawakal dan ikhtiar lah sahabatku

ini bukan nasehat dari
temanmu yang kurang waras
ini nasehat dari
temanmu yang  waras
                               
               
                                                                               

Komentar

Postingan populer dari blog ini